Ingin punya blog tapi ingin yang gratis?banyak sekali pilihan yang ada dihadapan anda, anda bisa membuat blog tanpa dituntut biaya sepeserpun (kecuali buat bayar nge-netnya ya hehe).
Saya akan bahas tetntang cara buat blog di www.blogger.com atau biasa dikenal dengan blogspot.
Anda sudah siap buat blog?jika "ya" ikuti langkah-langkah dibawah ini:
1. Ketik www.blogger.com di address bar browser anda, atau klik disini www.blogger.com
akan muncul gambar berikut, langsung saja klik "create your blog now"
2. Isikan user name yang nantinya dipake buat login, password, dan display name di form yang telah disediakan. Display name adalah nama yang nanti akan muncul di blog anda. Lihat gambar berikut:
3. Isikan judul blog di blog title dan alamat blog di blog address. Jangan kuatir, blog title dan blog address nantinya bisa diganti-ganti. Namun lebih baik pilih alamat blog yang mudah diingat dan tidak terlalu panjang, misal http://myblog.blogspot.com. Lebih jelas lihat gambar:
4. Pilihlah template yang anda suka dari template yang disediakan. Jangan khawatir Template nantinya bisa diganti dengan yang lebih bagus. Untuk pilih template yang bagus anda bisa kunjungi alamat ini Free Template
5. Setelah selesai memilih template, anda telah berhasil membuat blog di blogger.com. Selamat ngeblog...!
6. Mulailah posting tulisan anda, tuju tab Posting -> Create/New Post.
Salam Blogger
0 comments:
Post a Comment